Cegah Lonjakan Covid-19, Polres Metro Tangerang Kota Gelar Vaksinasi Presisi

    Cegah Lonjakan Covid-19, Polres Metro Tangerang Kota Gelar Vaksinasi Presisi

    TANGERANG - Guna meminimalisir dan menekan angka lonjakan Covid-19 serta mendukung percepatan program Vaksinasi massal, Polres Metro Tangerang Kota Polda Metro Jaya, gelar kegiatan gerai Vaksinasi Presisi khusus karyawan di PT Mitsuba, Kamis (22/07/2021).

    Hal demikian ini terus dilakukan untuk membantu program pemerintah pusat dan Attantion Bapak Kapolri, Jendral Pol. Lystio Sigit Prabowo, M.Si, guna memutus mata rantai penyebaran dan pencegahan wabah pandemi yang masih mewabah di seluruh dunia khususnya Indonesia.

    Pelaksanaan Vaksinasi kali ini bertempat di halaman PT Mitsuba, Jalan Prabu Siliwangi Raya, Kelurahan Keroncong, Kecamatan Jatiwuwung, Kota Tangerang, Provinsi Banten.

    Turut hadir dalam kegiatan ini Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes. Pol. Deonijiu De Fatimah, S.I.K, , S.H, Kasat Lantas Akbp. Jamal Alam H, S.H, , S.I.K, , S.H, Kasubag Humas Kompol. Abdul Rachim, Kasat Binmas Kompol. Purwadi, S.H, , MH, Kasie Propam Kompol. Murodih, S.E, , M.SI, Kapolsek Jatiuwung Kompol. Dimas Aditya, ST, , S I.K, Kaur Kes Iptu. Dewi Sri Vera, Bhabinkamtibmas Keroncong Aiptu. Suwarji, 15 personel staf medis dan 1000 Karyawan yang akan melaksanakan suntik Vaksinasi. 

    Saat diwawancarai oleh awak media, Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol. Deonijiu De Fatimah, S.I.K, , S.H, menuturkan, dalam kegiatan ini, para team medis beserta 1 dokter penanggung jawab Kaur Kes Iptu. Dewi Sri Vera, Amd, sudah mempersiapkan 100 Vial, per satu Vialnya untuk 10 jiwa dan ditarget Vaksinasi sebanyak 1000 jiwa.

    Adapun Proses pelaksanaan Vaksinasi sebagai berikut:
    1.  Antrian Pendaftaran
    2. Cek Suhu Tubuh
    3. Cek Tensi Darah
    4. Pemgarahan Petugas Urkes Polres
    5. Screaning data / Rekam Medis
    6. Vaksinasi
    7. Observasi Selama 30 menit

    Lebih lanjut, Ia pun menjelaskan, bahwa kegiatan ini adalah program pemerintah pusat dengan target hingga akhir Juli sebanyak 5 juta penduduk Indonesia.

    Sebelum pelaksanaan dimulai, karyawan terlebih dahulu diharuskan mengisi blanko pendaftaran, selanjutnya mendaftar ke panitia, setelah itu karyawan dilakukan pemeriksaan kesehatan oleh team medis, jika telah diperiksa dan tidak ada masalah dengan tekanan darah tinggi, suhu badan normal, tidak mengalami sakit, tim medis akan melakukan pelaksanaan penyuntikan Vaksinasi, setelah itu lakukan observasi selama 30 menit.

    Terakhir, Kombes Pol. Deonijiu De Fatimah, S.I.K, , S.H, berharap dan mengajak karyawan PT Mitsuba selalu menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) 5M : Memakai masker, Mencuci tangan memakai sabun dengan air mengalir / Hand Sanitizer, Menjaga jarak (Physical Distancing), Menghindari kerumunan, dan Mengurangi mobilitas, serta selalu berdo'a agar pandemi ini segera berakhir. (Red/Fiyan/Irwan AN)

    Banten Tangerang
    Updates.

    Updates.

    Artikel Sebelumnya

    Ganti Nama Jadi MZK News TV Ini Kata Dirutnya

    Artikel Berikutnya

    Ketua DPD RI: Pelaku Pungli Penyaluran BST...

    Berita terkait